Monday, January 18, 2010

Kapal Tongkang Terbalik Akibat Ombak di Priok, Kerugian Miliaran




Jakarta - Ombak besar yang melanda pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara membawa korban. Sebuah kapal tongkang bernama Ruky 2301 terbalik. Akibatnya muatan berupa tiang pancang pun berceceran ke laut. Kerugian ditaksir miliaran.

"Kapal ini mengangkut tiang pancang yang akan dikirim ke Aceh," kata pemilik kapal, Askan Naim, di pelabuhan Tanjung Priok, Senin (18/1/2010).

Tiang pancang yang ditaksir mencapai Rp 20 miliar itu bertebaran di laut dan di sisi pantai. Askan menjamin bila kapal berbobot 3.500 ton itu tidak kelebihan muatan. Kapal terbalik pada pagi tadi, saat sedang bersandar di pelabuhan.

"Total muatan 2.600 ton. Jadi kapal itu sedang bersandar dan terkena ombak. Tidak ada korban jiwa," terang Askan.

Dia menyayangkan sikap Administratur Pelabuhan yang tidak memberikan peringatan. "Rabu besok baru kita evakuasi," terang Askan.

Dilaporkan pula ada sejumlah kapal lainnya yang juga terbalik, antara lain di Pelabuhan Sunda Kelapa dan Marunda.

0 komentar:

Post a Comment

Share

Twitter Facebook