Sunday, November 2, 2014

Puan Maharani Tak Ingin Disebut "Gila" Hormat






Jakarta (News Today) - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani tak sependapat jika dirinya dianggap "gila" hormat karena ingin dipanggil "Bu Menko" di acara resmi. Menurut Puan, panggilan bisa disesuaikan pada tempat dan kepentingannya.

"Panggilan kan bisa apa saja, mbak silakan, bu silakan," kata Puan kepada Kompas TV bersama Kompas.com dan Tribunnews, di Kantor Kemenko PMK, Jakarta, Jumat (31/10/2014).

Puan menjelaskan, dia tak pernah mempermasalahkan panggilan yang ditujukan kepadanya. Ia mengatakan, jauh sebelum menjadi menteri, ia merasa semua orang lebih sering memanggilnya sebagai "Mbak Puan".

Ketika menjabat sebagai Menko PMK, kata Puan, orang bisa saja memanggilnya dengan sebutan "Bu Menko". Baginya, panggilan "Bu Menko" hanya menyesuaikan tempat sesuai dengan kebiasaannya.

"Saya enggak akan mengomentari bagaimana panggilan tersebut. Sekarang yang penting bagaimana sesuai instruksi Pak Presiden bahwa semua kementerian harus mulai bekerja, sesuai nama kabinetnya, Kabinet Kerja," ucapnya.

Sebelumnya, saat acara serah terima jabatan menteri di Kantor Kemenko PMK, Puan mengungkapkan keinginannya dipanggil sebagai "Bu Menko" dalam acara resmi dan dipanggil "Mbak" dalam acara tidak resmi.

Puan merasa lebih muda jika dirinya dipanggil dengan sebutan "Mbak". Ungkapan Puan ini kemudian ramai diperbincangkan di media sosial. Beberapa orang menilai Puan "gila" hormat karena ingin dipanggil "Bu Menko".

Source : kompas

0 komentar:

Post a Comment

Share

Twitter Facebook