Sunday, October 2, 2011

30 Lumba-lumba Terdampar di Ujung Kulon




Jakarta, Indonesia (News Today) - Sebanyak 30 lumba-lumba terdampar di perairan Teluk Selamat Datang, Desa Taman Jaya, Kabupaten Pandeglang, Banten. Lokasi itu berdampingan dengan Taman Nasional Ujung Kulon. Dilaporkan, 16 ekor di antaranya mati.

”Betul, ada 30-an lumba-lumba terdampar. Tidak ada luka-luka, tapi 16 ekor di antaranya mati," ucap Agus Priambudi, Kepala Balai Taman Nasional Ujung Kulon, Rabu (28/9/2011) malam, saat dihubungi dari Jakarta.

Hal itu diketahui pertama kali oleh warga dan petugas, Rabu siang tadi. Kini seluruh lumba-lumba itu masih berada di pantai. ”Petugas kami masih berada di lokasi. Kami terus memantau dan malam ini saya langsung ke lokasi,” ujar Agus.

Source : kompas

0 komentar:

Post a Comment

Share

Twitter Facebook