Polewali Mandar (News Today) - Sesosok mayat perempuan ditemukan terkapar di tengah areal hutan bakau di lingkungan Kampung Baru, Desa Tandung, Polewali Mandar, Sulawesi Barat, Minggu sore (14/8/2011).
Jenazah perempuan paruh baya ini pertama kali ditemukan seorang pengembala kerbau. Meski di sekujur tubuh korban ditemukan sejumlah tanda-tanda kekerasan, namun pihak kepolisian masih menyelidiki apakah korban tewas karena dibunuh atau meninggal secara wajar karena kelelahan.
Mayat tanpa identitas ini ditemukan dengan kondisi badan membusuk. Korban diketahui berjenis kelamin perempuan diperkirakan telah meninggal dua hari yang lalu.
Sejumlah warga yang berempati dengan nasib malang yang menimpa perempuan ini mendatangi lokasi kejadian. Maryam, warga desa setempat mengaku tak mengenal sosok perempuan naas ini.
Sejumlah dugaan tentang kematian korban pun berkembang di lokasi. Warga menduga korban meniggal karena kelelahan saat melintas di hutan bakau. Sementara sejumlah warga lainnya menduga korban meninggal karena mengalami tindak kekerasan.
Jenazah korban kemudian dievakuasi ke rumah sakit terdekat, untuk menjalani otopsi guna memastikan penyebab kematian.
Source : kompas







0 komentar:
Post a Comment