Monday, December 20, 2010

Cassano Terima Pinangan Milan




Genoa, Italia (News Today) - Penyerang Sampdoria, Antonio Cassano, mengaku telah menerima tawaran bergabung dari AC Milan pada jendela transfer kedua, Januari mendatang.

"Siapa yang tidak akan menerima tawaran dari Milan? Mereka adalah salah satu tim besar dalam sejarah. Mari kita lihat apa yang akan terjadi dalam beberapa hari mendatang. Masih ada beberapa hal yang harus diselesaikan," ujarnya.

Hal tersebut disampaikan Cassano dalam pada acara televisi Striscia La Notizia. Seusai acara, reporter Mario Stafelli memberinya kostum Milan. Cassano menunjukkan sikap hormat kepada kostum itu sambil mengatakan, "Ini tak buruk bukan? Ini cocok denganku."

Cassano sebetulnya adalah pemain yang masih dicintai publik Sampdoria karena konsistensi dan kepemimpinannya di lapangan.

Hubungan baik itu tampaknya tak bisa dipertahankan. Bukan karena Cassano mengalami masalah performa, melainkan karena berseteru dengan Presiden Sampdoria, Riccardo Garrone, Oktober silam.

Indikasi ke arah itu adalah dibekukannya jam terbang Cassano sejak Oktober silam. Belum lama ini, Sampdoria bahkan mengajukan gugatan pemutusan kontrak Cassano ke pengadilan. Usaha itu gagal karena pengadilan menolak kasus tersebut.

Sampdoria kemudian berusaha mengatasi masalah cedera internal, yaitu melanjutkan untuk membekukan jam terbang Cassano dan memotong gajinya, yang menurut media-media Italia mencapai 50 persen.

Situasi itu dinilai Milan sebagai peluang untuk merekrut Cassano. Milan mengaku membutuhkan Cassano untuk menggantikan Filippo Inzaghi yang sedang cedera dan kemungkinan gantung sepatu pada akhir musim ini.

Wakil Presiden AC Milan Adriano Galliani sudah mengatakan, klubnya telah mengajukan penawaran dan menunggu respons Sampdoria.

Source : kompas

0 komentar:

Post a Comment

Share

Twitter Facebook